Lenovo A7010 Smartphone Berspesifikasi Fingerprint Sensor

Kesukusesan yang dialami Lenovo A7000 dan A7000 Special Edition sepertinya akan berlanjut pada produk terbaru dari Lenovo, yaitu seri A7010. Smartphone ini siap menjadi suksesor A7000 yang notabennya belum lama dirilis di Indonesia untuk mengisi segmen menengah kebawah dengan harga ramah dikantong. Senada dengan pendahulunya, smartphone ini kembali ditenagai processor Octa Core yang dibuat oleh Mediatek, dan mengusung Ram berukuran 2GB untuk menunjang performanya agar semakin maksimal.

Ada satu fitur terbaru yang disematkan Lenovo pada produk terbarunya, yaitu teknologi fingerprint sensor yang meningkatkan sistem keamanan agar data yang sobat simpan didalamnya sulit dijebol oleh orang yang tidak diinginkan. Lalu ada pula layar berukuran 5.5 inci yan siap memaksimalkan kebutuhan multimedia sobat droidchanel.com yang suka bermain game dan menonton film. Masih banyak lagi fitur canggih yang dimiliki Lenovo A7010, dan untuk mengetahuinya secara rinci dan mendetail, silahkan sobat simak review berikut ini
Pembahasan spesifikasi Lenovo A7010 mari kita awali dari segi desain. Dimana smartphone ini mengusung desain hampir mirip dengan seri Lenovo Vibe X3 yang sama-sama memakai material bodi berbahan polycarbonat dengan penambahan sensor sidik jari pada sisi bagian belakang atau back cover. Sensor tersebut akan mudah dijangkau dengan pengoperasikan satu tangan ketika sobat memangang smartphone ini, jadi tak perlu khwatir walaupun desain Lenovo A7010 cukup tebal, karena memiliki dimensi 153.6 x 76.5 x 9 mm, dan berat 160 gram.
ak masalah meski bodinya cukup tebal, karena dibalik bodinya telah tersematkan sensor pemindai sidik jari dan baterai Li-Po berdaya 3.300 mah. Menariknya, baterai tersebut diklaim memiliki waktu bicara selama 23 jam dan standby selama 265 jam. Daya tahan baterai tersebut tergolong sangat baik, sehingga sobat bisa bebas mengakses konten multimedia seperti menonton film, bermain game, ataupun saat browsing di dunia maya, tanpa perlu takut kehabisan daya baterai. Namun sayangnya ponsel ini belum dilengkapi fitur fast charging.
Tanpa hadirnya fitur fast charging, tentunya pengisian baterai akan sedikit lebih lama dibandingkan Redmi Note 2 ataupun Redmi Note 3 yang dipasarkan dengan harga hampir setara harga Lenovo A7010. Namun sobat droidchanel.com tak perlu kuatir, karena charger yang diberikan Lenovo memiliki keluaran daya cukup besar, sehingga bisa mepercepat pengisian baterai dibandingkan smartphone pada umumnya. Lalu untuk spesifikasi dibagian hardware, sobat akan menjumpai chipset Mediatek MT6753 sebagai otak pemrosesan Lenovo A7010.

Chipset Meditek MT6753 rupanya membawa processor 8 inti dengan clock speed Octa Core 1.5 Ghz Cortex-A53 dan GPU Mali-T720MP. Yah kecepatan processor yang dipakainya memang sama persis dengan Lenovo A7000, namun masih dibawah Lenovo A7000 Special Edition yang memakai CPU Octa Core 1.7 Ghz Cortex-A53. Namun untuk performanya sebenarnya tidak berbeda terlalu jauh, karena ketiga smartphone ini sama-sama dibekali Ram 2GB dan GPU Mali-T720MP3. Sementara untuk bagian memori, tersedia 3 pilihan diantaranya 8GB, 16GB, dan 32GB.
Belum diketahui versi mana yang akan dirilis di Indonesia, semoga saja Lenovo memasukan versi 16GB atau 32GB untuk Lenovo A7010 yang dipasarkan di Indonesia. Namun semakin besar memori internal yang dibawanya, tentu saja harga Lenovo A7010 akan dibanderol lebih mahal. Namun sobat tak usah khawatir apabila hanya membeli vers internal lebih kecil, karena Lenovo tetap menyediakan penyimpanan ekternal mencapai 128GB melalui slot memori microSD, jadi kebutuhan memori tetap akan tercukupi.
Apalagi smartphone ini sudah membawa sistem operasi Android Lollipop 5.1 yang mengoptimalkan mangemen memori dan meningkatkan kinerja multitaking pada layar berukuran 5.5 inci. Nah menariknya, layar Lenovo A7010 telah mengadopsi resolusi Full HD 1080 x 1920 pixels dan memiliki kerapatan layar mencapai 401 pixel per inci. Lalu ada pula teknologi IPS Display yang mengoptimalkan paparan resolusi menjadi lebih tajam dan jernih, namun sayangnya layar tersebut belum dilapisi pelindung anti gores, jadi sobat harus menambahkan screen guard.
Sebanding dengan harga Lenovo A7010 yang menyasar segmen menengah, sudah pasti ponsel ini dilengkapi konektivitas 4G LTE dengan fitur Dual Sim layaknya pendahulunya. Selain itu, disediakan pula fitur pendukung lain seperti Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Bluetooth v4.0, GPS, A-GPS, dan port microUSB 2.0, jadi bisa dikatakan konektivitasnya sudah cukup lengkap. Lalu bagaimana dengan sektor kamera smartphone ini, apakah membawa peningkatkan cukup signifikan atau tampill standard seperti pendahulunya ?

Untuk sektor kamera di bagian depan, sudah ada kamera berlensa 13 Megapixel dangan fitur pendukung berupa phase detection autofocus serta LED Flash berteknologi Dual Tone. Dua teknologi fotografi tersebut akan memaksimalkan kehebatan kamera Lenovo A7010 dalam mengabadikan foto dan merekam video beresolusi Full HD 1080p@30fps, karena teknologi phase detection autofocus akan mempercepat pengambilan titik focus dan memberikan efek bokel lebih artistik pada objek yang sobat bidik dari jarak dekat. 
Lalu untuk kamera bagian depan, masih mengandalkan lensa 5 Megapixel untuk memenuh kebutuhan foto selfie pengguna Lenovo A7010. Pada sisi bagian depan, Lenovo juga menempatkan 2 buah speaker berteknologi Dolby Atmos dengan kekuatan 1.5 Watt dan didukung teknologi audi Wolfson WM8281 yang mengoptimalkan kualitas audio saat sobat mendengarkan musik, menonton film, dan bermain game. Nah kesimpulannya, smartphone ini merupakan smartphone yang sempurna sebagai media hiburan dan berkomunikasi.

 Spesifikasi Lenovo A7010
Jaringan
SIM
Dual SIM
Kecepatan
HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps
Body
Dimensi
153.6 x 76.5 x 9 mm
Berat
160 g
Layar
Tipe
IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors
Ukuran
5.5 inches
Resolusi
1080 x 1920 pixels (~401 ppi pixel density)
Pelindung
Dapur Pacu
OS
Android OS, v5.1 (Lollipop)
Chipset
Mediatek MT6753
CPU
Octa-core 1.5 GHz Cortex-A53
GPU
Mali-T720MP3
Memori
Internal
8/16/32 GB
Ekternal
microSD, up to 128 GB
RAM
2 GB
Kamera
Utama
13 MP, phase detection autofocus, dual-LED (dual tone) flash
Fitur
Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, panorama
Video
Full HD 1080p@30fps
Depan
5 MP
Konektivitas
WLAN
Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth
v4.0, A2DP
GPS
A-GPS
NFC
USB
microUSB v2.0
Baterai
Kapasitas
Non-removable Li-Po 3.300 mAh
Stand-by
Up to 265 h (3G)
Talk time
Up to 23 h
Fitur
Sensor
Fingerprint, accelerometer, proximity, compass
Audio
Dolby Atmos, 2 X stereo speakers 1.5 Watt, Wolfson WM8281
 



Harga Harga Lenovo A7010 Terbaru
Harga Lenovo A7010 8GB
Harga Lenovo A7010 16GB
Harga Lenovo A7010 32GB
Rp. 4.6 Jutaan

Reactions

Posting Komentar

2 Komentar